Bila ada Kopi Paste Artikel maka Lapor saja ke DMCA Google
Mengapa saya menulis lagi topik tentang lapor ke DMCA? Tentu topik ini berguna bagi mereka yang masih bertahan di blog seperti blogspot maupun wordpres. Bertahannya ini tentu karena punya blog yang terhubung ke akun google adsense. Bila tidak terurus atau berpindah, misalnya ke Youtube maka selain menjadi Youtuber juga tetap menjadi blogger. Keduanya jalan bersama sama seperti saya.
Saya memiliki sejumlah blog yang sudah terhubung ke GA dan terus merawatnya untuk mendapatkan penghasilan. Tetapi pada sisi yang lain saya juga menjadi Youtuber pemula. Masih terus berjuang untuk lolos mendapat peluang penghasilan di Youtube dengan terlebih dahulu memenuhi kriteria Youtube. Ok sekarang saya kembali ke topik.
Bagi rekan-rekan yang masih memenafaatkan blogspot untuk menulis dan publikasi artikel, tentunya tetap kita lakukan karena toh masih ada penghasilan walaupun tidak terlau signifikan penghaslan yang kita peroleh setiap bulan. Pendapatan di Indonesia dari GA tentu masih rendah. Tentu mereka yang memiliki blog berbahasa luar sana dan pengunjungnya dari luar seperti Canada dll pasti akan mendapat dollar yang banyak. Tetapi walau kecil tetap berjuang.
Dalam perjuangn menulis artikel, selalu saja terbuka peluang rang lain mengkopi paste artikel kita. Kadang tidak tanggung-tanggung kopi pastenya. Semua artikel tersedot ke blog lain seperti yang pernah saya alami. Bila masih ada yang kopi paste artikel dan menerbitkan di blog lain maka kita harus memberi laporang ke DMCA google. Laporan tersebut pasti ditindak lanjuti oleh google.
Saya katakan demikian karena saya sudah mengalaminya yaitu laporang saya ke DMCA untuk konten blog saya yang disedot seluruh artikelnya. Setelah melapor ada tindakan peringatan dan biasanya diikuti dengan penghapusan blog. Artinya sang kopi paste yang tidak mengindahkan peringatan maka blognya pasti terkena sanksi yaitu dihapus.
Jadi, kalau menjadi korban kopi paste maka segera lapor ke google DMCA. Biarlah pihak google yang mengambil tindakan.
Semoga bermanfaat
Salam
Yonas Muanley
0 Response to "Bila ada Kopi Paste Artikel maka Lapor saja ke DMCA Google"
Post a Comment